Liputan6.com, Jakarta Rasa gatal pada mata biasanya disebabkan oleh debu yang masuk atau alergi khusus. Saat kondisi tersebut melanda sering kali Anda spontan untuk menggosok mata dengan kencang. Inilah yang menyebabkan mata memerah bahkan iritasi.
Kondisi gatal pada mata tentunya harus mendapatkan tindakan tepat. Sebab, mata merupakan bagian paling sensitif dan berisiko tinggi.
Mengutip laman Eye Health Web, ditulis Minggu (22/05/2016) Dr Mounir Bashour, spesialis mata dari Kanada berbagi tips khusus untuk mencegah mata gatal di dalam maupun di luar ruangan.
# Dalam ruangan
- Vakum seluruh area ruangan secara teratur untuk mengurangi debu dan bulu hewan peliharaan.
- Biasakan menutup jendela untuk mengurangi polusi juga alergen (antigen yang bertanggung jawab untuk memproduksi reaksi alergi) luar ruangan.
- Jika Anda memiliki hewan peliharaan biasakan untuk menaruh atau bermain dengan hewan peliharaan di luar rumah.
- Pasang AC di dalam ruangan untuk mengurangi alergen dalam ruangan, serta menjaga filter udara dan saluran udara bersih.
- Hindari merokok di dalam ruangan terutama kamar yang memiliki ventilasi buruk.
# Luar ruangan
- Biasakan untuk mengeringkan pakaian dengan mesin pengering dan bukan di luar rumah. Sebab saat menjemur pakaian di luar, maka alergen akan mudah menempel.
- Gunakan masker dan sarung tangan saat harus berpergian atau beraktivitas di luar rumah.
- Biasakan untuk selalu mandi setelah berada di luar untuk membasuh seluruh alergen yang telah menempel di tubuh.
- Cara terbaik untuk menghindari mata gatal ialah tidak menggosok mata. Sebab saat tangan menyentuh mata maka akan lebih banyak bakteri yang menempel dan hanya memperburuk kondisi mata.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar