Tangerang – Bagi masyarakat yang ingin mudik dengan menggunakan pesawat dari Bandara Soekarno-Hatta, harus memperhatikan beberapa hal yang harus dipersiapkan terlebih dahulu agar perjalanan mudik dapat lebih aman dan lancar.
Senior General Manager Bandara Soekarno-Hatta, M Suriawan Wakan, memberikan beberapa tips bagi para calon penumpang pesawat yang ingin mudik dari Bandara Soekarno-Hatta, yang diperkirakan akan mencapai puncaknya pada H-2 Lebaran yang jatuh pada hari Senin (4/7/2016).
Menurut Wakan, hal pertama yang harus diperhatikan adalah masalah check in tiket pesawat. Penumpang dapat memanfaatkan beberapa kemudahan yang telah disediakan untuk mengurus check in tiket, sehingga mereka tidak perlu antri lagi di loket check in begitu sampai di Bandara.
“Manfaatkan layanan check in alternatif selain check in di counter, seperti web check in, city check in, atau WhatsApp check in. Supaya pas sampai di bandara tidak perlu antre lagi di counter,” kata Wakan, Kamis (30/6/2016).
Tips kedua, hindari menyimpan uang atau barang-barang berharga didalam koper yang akan dititipkan ke dalam bagasi karena sudah banyak pengalaman dan kejadian barang hilang dalam bagasi pesawat. Akan lebih aman bila barang-barang berharga disimpan di dalam tas kecil yang dimasukkan ke dalam kabin pesawat atau dipegang selama penerbangan.
Tips ketiga, penupang disarankan untuk tidak memakai aksesoris dari bahan metal dan baju yang berlapis-lapis untuk mempercepat pemeriksaan di pintu terminal.
“Jangan lupa juga buat selalu datang lebih awal. Waktu yang aman adalah dua jam lebih awal sudah tiba di bandara,” tutur Wakan.
Sedangkan untuk menghindari macet saat berangkat ke Bandara, penumpang disarankan untuk memakai sarana angkutan umum, seperti bus Damri, dibandingkan memakai kendaraan pribadi.
(Samsul Arifin)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar