RANCAH POST – Tips mengatasi obrolan basa basi saat lebaran. Lebaran tinggal menghitung hari, keluarga besarpun berkumpul. Waktu yang pas untuk melepas kangen bersama keluarga. Saat berkumpul bersama dengan keluarga seringkali muncul pertanyaan basa-basi yang terkadang membuat kita canggung.
Tidak hanya itu, pertanyaan-pertanyaan tersebut juga seringkali membuat tidak nyaman dan bikin emosi. Pasti kamu tidak ingin kan momen silahturahmi kamu jadi berantakan hanya karena pertanyaan basa-basi dari salah satu saudara. Daripada bingung, simak tips berikut supaya silahturahmi kamu berjalan dengan lancar dan tidak emosi ketika disodori dengan pertanyaan basa-basi yang gak penting.
Tetap tenang
Sudah duduk manis di acara keluarga, eh tiba-tiba ada salah satu saudara yang mendekati kamu dan menanyakan tentang pasangan. Mmm, tidak usah emosi walaupun kamu baru saja putus atau bahkan sudah lama menjomblo. Tetap tenang dan berikan senyuman terbaik kamu. Bila perlu, bilang saja kalau kamu masih sendiri. Siapa tahu saudara kamu itu ada calon yang direkomendasikan untukmu.
Senyum saja
Memang sangat menyebalkan dan juga mengundang emosi ketika ditanya kapan menikah, sementara kamu belum ada calonnya. Tidak usah marah, bila perlu jawab asal saja demi membalas rasa sakit hatimu. Kamu cukup senyum manis saja. Setidaknya dengan tersenyum kamu bisa mengurangi emosi dan juga amarah kamu.
Minta doa
Mungkin ini jawaban yang terdengar klise. Tapi cukup singkat dan juga efektif untuk membuat si penanya berhenti mengorek-ngorek masalah jodoh kamu. Saat tante, om ataupun sepupu bertanya kapan kamu akan menikah, jawab saja ‘doain aja ya.’
Menghindar
Tidak semua saudara mempunyai hobi kepo, jadi daripada sakit hati dan juga malas menjawab pertanyaan basa-basi, lebih baik kamu menghindar saja. Hindari saudara kamu yang suka kepo itu, saat bertemu cukup bersalaman trus kamu pergi lagi nyamperin saudara yang lain. Usahakan jangan memancing obrolan terlalu lama. Daripada nantinya menambah dosa dengan membenci, lebih baik hindari saja.
Ladies, itu tadi tips mengatasi obrolan basa basi saat lebaran. Jadikanlah momen lebaranmu sebagai waktu yang pas untuk bersilahturahmi. Tidak usah terpancing emosi ketika menghadapi pertanyaan yang basa-basi dan seringkali membuatmu jadi sakit hati. Cukup tersenyum, bukankah lebaran itu adalah momen untuk mensucikan diri? Semoga bermanfaat dan selamat menyiapkan diri untuk pertanyaan basa basi di momen lebaran nanti ya ladies.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar