TRIBUN-MEDAN.com - Jika rasa lapar dan haus bisa ditahan hingga waktu berbuka tiba. Tapi, bagaimana dengan kebutuhan seksual?
Asal dilakukan di waktu yang tepat (setelah berbuka puasa) dan keinginan itu timbul dari kedua belah pihak, tak ada yang merasa terpaksa atau menggerutu, tentu tak akan jadi masalah.
“Itu tidak apa-apa. Kan, kemesraan tidak selalu dilambangkan dengan frekuensi seks. Semua itu perlu disepakati. Termasuk jika salah satu ada hasrat. Ketika salah satu pasangan sedang malas, ya pasangan harus tahu trik merayunya. Sebab sexual pleasure bisa juga dibangkitkan dengan emosi, dipuji atau dirayu, bukan dengan paksaan dan yang penting salah satu jangan juga merasa ditolak,” jelas pakar, Reynitta.
Agar kualitas seks dan fisik tetap terjaga meski tubuh sudah seharian berpuasa, lakukan trik ini:
1. Kondisi Relaks
Lupakan sejenak pekerjaan dan rutinitas agar otak dan tubuh bisa merespons stimuli dengan baik.
Lakukan seks kala Anda dan pasangan sudah siap dan sudah selesai menunaikan ibadah, hal ini penting agar saat bercinta tubuh sudah fokus dan merasa relaks.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar