Selasa, 14 Juni 2016

TIPS DARI ARTIS: Tangkal Noda Pakaian, Ini Cara Donna Agnesia Menanganinya

Bisnis.com, JAKARTA– Idul Fitri merupakan momen untuk berkumpul bersama sanak saudara, saling berkunjung ke rumah sahabat, keluarga dan tetangga untuk bersilaturahmi.

Sebagai tuan rumah sebuah acara perayaan memang menyenangkan, tapi di saat yang sama juga bisa sedikit melelahkan. Dari mulai persiapan, memasak dan menata rumah, menjadi tuan rumah yang baik selama acara, hingga membersihkan kembali rumah, termasuk perlengkapan memasak dan pakaian yang terkena noda sisa makanan.

Menyantap beragam makan khas Lebaran merupakan satu kenikmatan tersendiri. Kadangkala tidak disengaja tetesan kuah pun mengenai pakaian, kerudung, atau taplak meja.

Makanan khas selama Hari Raya seperti ketupat, opor, kari dan sate sangat mungkin meninggalkan bekas noda bila jatuh ke kain atau pakaian kesayangan Anda.

Selebriti Donna Agnesia memberikan sejumlah tips seputar cara membersihkan berbagai noda pada pakaian.

Menghilangkan noda kari dan opor yang tertinggal pada celemek kesayangan. Bagaimana solusinya?

Untuk noda makanan berminyak, misalnya kari atau opor, yang meninggalkan noda membandel pada kain, jangan dibiarkan noda sampai mengering karena akan semakin sulit dihilangkan. Langsung bilas dengan air sebelum noda mengering.

Menghilangkan noda kopi dan teh yang tertumpah pada taplak meja?

Noda basah lebih mudah dihilangkan daripada noda yang sudah mengering. Bilas segera dengan air pada bagian yang terkena noda.

Menghilangkan noda bekas soda yang sudah mengering. Misalnya, baju putih anak tertumpah minuman soda saat Lebaran, karena tidak langsung dicuci nodanya terlanjur mengering, Caranya menghilangkannya dengan merendam pakaian itu lebih dulu. 

Let's block ads! (Why?)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search