Senin, 04 Juli 2016

Ini Tips Membuat Ketupat Enak!

JAKARTA (Pos Kota) – Rasanya tak afdol berlebaran tanpa ketupat. Nasi dalam bungkusan anyaman kulit kelapa ini biasa disajikan dengan opor ayam dan sambal goreng kentang.

Namun tak mudah membuat ketupat yang pulen dengan kekenyalan yang pas. Ketupat yang tidak terlalu lembek juga tak keras. Kalau bisa malah wangi.

Rini Isnowati, pemilik katering Tytydealsha, punya cara sendiri menyajikan ketupat enak di setiap Hari Raya. “Membuatnya mudah saja kok, tapi ini ketupat coro Bu Rini lho ya,” ujarnya kepada PoskotaNews.Com, Senin (4/7/2016).

Berikut tips masak ketupat enak dari ibu empat anak ini:
– Beras dicuci, rendam sekitar 30 menit lalu tiriskan.
– Masukkan beras ke hingga mengisi ¾ kulit ketupat.
– Didihkan air dalam jumlah banyak.
– Tambahkan sedikit garam agar ketupat memiliki rasa.
– Tambahkan daun salam dan pandan agar ketupat wangi.
– Pastikan seluruh ketupat terendam air supaya mendapat kematangan yang rata.
– Masak dalam waktu 3 hingga 4 jam. Bila air rebusan berkurang sebelum ketupat masak, tambahkan air mendidih hingga ketupat kembali terendam.
– Setelah matang, angkat lalu tiriskan dengan cara menggantungnya. Cara ini mencegah ada air di ketupat yang bisa membuatnya berair bahkan cepat rusak.

Menurut Rini, memasak ketupat bisa dilakukan dengan waktu lebih cepat. “Misalnya menggunakan panci presto. “Paling hanya tiga per empat jam sudah masak,” katanya.

Nah, selamat membuat ketupat enak! (yp)

Let's block ads! (Why?)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search