Berlokasi di butik Dian Pelangi, Kemang Utara, Jakarta Selatan, Diera memberikan tips untuk mendapatkan angle terbaik ketika 'beraksi' di depan kamera. Wanita 30 tahun itu menuturkan bahwa untuk mendapatkan angle terbaik kunci utamanya harus percaya diri. Lalu percaya dengan fotografer.
"Banyak orang nggak percaya diri dengan penampilan mereka, karena terbiasa foto dari sudut kanan ya kanan terus padahal kalau dieksplor ada sisi lain yang akan menonjolkan kecantikannya. Makanya harus percaya diri kuncinya, terus percaya sama fotografernya karena 'kacamata' fotografer dan model itu beda," jelas Diera saat berbincang dengan 15 finalis Sunsilk Hijab Hunt 2016 di butik Dian Pelangi, Kemang, Jakarta Selatan, Kamis (26/5).
![]() |
Diera menambahkan, fokuskan pikiran yang akan berpengaruh terhadap hasil jepretan fotonya. Jangan memikirkan hal-hal lain dan yakin kalau Anda bisa memberikan yang terbaik. Jangan terpengaruh suara atau atraksi dari orang-orang di sekitar dan hanya fokus pada penampilan Anda.
Tips terakhir dari Diera adalah nyaman. Menurut fotografer yang sering dipercaya untuk mengabadikan foto romantis atau maternity para selebriti Indonesia itu, kenyamanan juga menjadi kunci utama Anda bisa fokus dan mendapatkan hasil foto terbaik. Rasa nyaman juga akan meningkatkan kepercayaan diri Anda.
Cobalah untuk nyaman dengan busana atau riasan yang dikenakan. Kemudian berpose sesuai konsep yang ditentukan. Diera mengingatkan untuk mendalami konsep foto yang akan diciptakan agar hasilnya terlihat natural dan tidak dibuat-buat.
"Aku selalu menyarankan untuk model-model baru kalian kayak canvas kosong. Kalian harus bisa mengikuti riasan yang diberikan, belajar bagaimana menyesuaikan ekspresi dengan konsep busana dan lagu," tambahnya.
(aln/eny)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar