
Seperti penuturan dr Margaretha Komalasari SpA dari Kemang Medical Care, selain dengan 3M (menguras bak mandi, menutup tempat penampungan air, dan mengubur barang bekas), orang tua bisa melakukan pencegahan dengan memakaikan si kecil pakaian yang panjang agar terhindar dari gigitan nyamuk.
"Tapi kalau terus-terusan pakai pakaian panjang anak bisa nggak dapet paparan sinar matahari ya, nggak dapat vitamin D-nya. Untuk itu, ibu bisa mengoleskan losion anti nyamuk atau minyak telon, sebisa mungkin yang mengandung bahan alami karena kulit bayi kan masih sensitif," kata dr Ata, begitu ia akrab disapa dalam Konferensi Pers My Baby Minyak Telon Plus di XXI Lounge Plaza Senayan, Jakarta, Rabu (1/6/2016).
Baca juga: Kenali, Gejala Khas DBD Selain Demam dan Sakit Kepala
dr Ata menambahkan, jika anak sudah telanjur digigit nyamuk, pada gigitan pertama pemberian minyak telon bisa membantu meredakan reaksi peradangan. Pilihan lainnya, Bunda bisa menggunakan lidah buaya. Tapi, jika gigitan sudah bukan yang pertama, bisa jadi sudah terjadi infeksi dan untuk mengatasinya harus menggunakan salep tertentu.
Hadir dalam kesempatan sama, Senior Brand Development Manager My Baby, Dahlia Yolanda yang akrab disapa Lia mengatakan berdasar survei My Baby di bulan mei 2016 terhadap 1.200 ibu 20-45 tahun di seluruh Indonesia yang memiliki bayi, 8 dari 10 ibu takut sang anak kena DBD saat tergigit nyamuk.
Selain itu diketahui citronella (minyak sereh), berdasarkan tes di IPB, bisa menghalau nyamuk lain tidak hanya Aedes aegypti tapi juga jenis nyamuk lain seperti anopheles. Sehingga ini menjadi kandungan alami yang bisa digunakan, termasuk ditambahkan dalam minyak telon.
Kombinasi citronella dan chamomile dikatakan Senior Brand Development Manager My Baby, Dahlia Yolanda yang akrab disapa Lia, bersinergi dan berfungsi untuk menutup indra nyamuk sehingga tidak bisa mencium aroma tubuh manusia. "Kombinasi bahan ini juga membuat wangi minyak telon segar dan tahan lama, bisa memproteksi 6 sampai 8 jam dan bisa dipakai seluruh anggota keluargalah," pungkas Lia.
Baca juga: Minum Jus Jambu Biji Merah Bisa Sembuhkan DBD? Ini Kata Dokter
(rdn/vit)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar